Masam Jing adalah hidangan berkuah khas Tanoh Gayo yang kaya rasa dan memiliki khasiat tersendiri bagi tubuh. Hidangan ini berbahan dasar ikan air tawar yang hidup di Danau Lut Tawar, seperti Mujahir, yang memiliki tekstur daging lembut setelah dimasak dengan api kecil agar bumbunya meresap sempurna.
Komposisi bumbu Masam Jlng mencakup bawang merah, bawang putih, kunyit, cabai, dan andaliman—rempah yang dikenal memberikan sensasi pedas beraroma khas serta meningkatkan selera makan.
Namun, yang membedakan Masam Jing dari hidangan sejenis adalah penggunaan daun Gegarang, tanaman khas yang memberikan rasa segar seperti mint serta aroma unik yang membangkitkan selera.
Lihat postingan ini di Instagram
Selain cita rasanya yang lezat, Masam Jing juga dipercaya memiliki manfaat bagi kesehatan. Kombinasi bumbu dan rempahnya membantu menghangatkan tubuh, melancarkan sirkulasi darah, serta meningkatkan daya tahan tubuh, terutama bagi masyarakat yang tinggal di dataran tinggi dengan suhu dingin seperti di Tanoh Gayo.
Hidangan ini bukan sekadar kuliner tradisional, tetapi juga bagian dari warisan budaya yang terus dijaga oleh masyarakat Gayo. Dengan metode memasak yang sederhana namun kaya manfaat, Masam Jing menjadi salah satu contoh bagaimana makanan khas daerah dapat berkontribusi dalam menjaga keseimbangan nutrisi dan kesehatan.
Seiring waktu, hidangan ini tetap menjadi favorit, baik bagi masyarakat setempat maupun para wisatawan yang ingin merasakan keunikan kuliner Gayo.